Kamis, 24 April 2014

"Melatih United? Itu yang Van Gaal Inginkan"

Louis Van Gaal (kanan) dan bintang Manchester United, Robin van Persie / istLouis Van Gaal (kanan) dan bintang Manchester United, Robin van Persie

AMSTERDAM – Seiring kabar dinon-aktifkannya David Moyes sebagai pelatih kepala di Manchester United, berbanding lurus dengan pemberitaan yang menyebutkan bila pelatih timnas Belanda saat ini, Louis Van Gaal, akan menggantikan posisinya.
 
Meski belum bisa dipastikan siapa yang nantinya yang bakal memegang kemudi di Old Trafford, tapi sudah ada pihak yang menjagokan Van Gaal untuk bisa melatih Wayne Rooney Cs.
 
Seperti yang diucapkan mantan pemain di skuad Tim Oranye , Bryan Roy. Dia yakin bila nantinya Van Gaal menerima tawaran resmi dari Setan Merah, maka dia tidak akan kuasa untuk menolaknya.
 
“Dia tidak akan pernah bisa menolak Manchester United, percayalah. Saya berpikir bahwa itu adalah pekerjaan dia benar-benar inginkan. Dan dia akan menjadi wahyu di Manchester United,” kata Roy, seperti diberitakan Daily Mirror, Rabu (23/4/2013). 

“Dia sangat disiplin, sangat ketat dan sangat menyerang dalam filsafatnya. Saya tahu sepak bola Inggris dengan baik, dan gaya yang cocok untuk itu, dia sangat kuat dan sangat taktis. Di lapangan, setiap pemain akan diberitahu pekerjaan mereka, mereka akan tahu persis apa yang diharapkan dari mereka, posisi dan peran dalam tim mereka,” terus pria yang menjabat sebagai pelatih di Ajax Amsterdam level yunior
 
Sebelum sampai pada fase di mana harus menentukan pelatih, Ryan Giggs dipercaya sebagai pelatih sementara hingga akhir musim. Setidaknya, Giggsy –sapaan Giggs, bakal berhak menentukan formasi dan siapa-siapa saja pemain yang bakal dimainkan, dalam empat laga ke depan.
 
Nama Louis Van Gaal memang berada di garda terdepan calon kandidat terkuat penerus Moyes, tapi ada beberapa nama pelatih lain yang masuk dalam ‘bursa’ ini. Sebut saja Carloz Queiroz, Jurgen Klopp, Ryan Giggs, Diego Simeone, Antonio Conte, Frank De Boer, Roberto Martinez, Michael Laudrup, hingga nama terdahulu, Sir Alex Ferguson. 

(CHG/Cianjur)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar