Rabu, 01 September 2010

Ibra dan Robinho jadi momok baru bagi tim-tim Serie A lain

Bergabungnya Zlatan Ibrahimovic ke AC Milan diyakini bakal mendatangkan sukses bagi Rossoneri. Bahkan pemain Juventus Giorgio Chiellini menilai Milan kini lebih kuat dibanding timnya.

Ibra bergabung dengan Il Diavollo Rosso pada akhir pekan kemarin. Pemain berkebangsaan Swedia itu datang dengan status pinjaman dari Barcelona.

Kedatangan striker bertubuh jangkung itu diyakini bakal membawa tim ‘Merah-Hitam’ bakal lebih kuat. Pasalnya selama berkarir Ibrahimovic berhasil menjadi pemain kunci dan menghadirkan prestasi bagi tim yang dia bela.

Penilaian itu disampaikan bek Juve Giorgio Chiellini. “Jika di Milan Ibrahimovic bisa memberikan efek serupa seperti saat dia ada di Inter, maka dia bisa memenangi scudetto sendirian,” ujar Chiellini dilansir dari Football-Italia.

“Jika Zlatan dan Ronaldinho punya keinginan kuat untuk bermain sebagai tim, bersama Pato, maka mereka bisa menjadi trio yang memiliki ‘daya ledak’ dan bisa menjadi mesin gol,” lanjut bek timnas Italia tersebut.

“Milan lebih baik daripada kami. Namun jelas kami tidak akan mendukung Rossoneri. Tapi kami tidak akan berkata: ‘Ayo, Inter!’ karena itu bisa membuat mereka (Inter) bisa memenangi segalanya lagi,” tuntas pemain berusia 26 tahun itu.